Pages

January 31, 2015

Oseng Daging Brokoli

Dapat daging qurban tapi bingung mau diolah apa? Padahal freezer sudah tidak memadai untuk simpan banyak bahan makanan beku. Nah, sekarang kita coba cicil masaknya. Menu aslinya saya dapatkan dari aplikasi Sajian Sedap dengan sedikit perubahan dan variasi tambahan, bisa disesuaikan juga dengan selera masing-masing keluarga. Langsung aja yuks…


Bahan:
-    Daging sapi, iris tipis memanjang 250 gr
-    Brokoli 1 bonggol kecil


Bumbu:
-    Bawang putih, 2 siung dicincang kasar
-    Kecap manis 2 sdt
-    Garam ½ sdt
-    Merica bubuk ½ sdt
-    Gula pasir ½ sdt
-    Minyak untuk menumis


Cara:
1.    Rebus daging terlebih dahulu, air secukupnya, api kecil, tutup rapat. Bila sudah ½ matang matikan api.
2.    Siapkan brokoli, potong, cuci bersih, tiriskan.
3.    Panaskan minyak. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan daging sapi dan sedikit air kaldunya dari rebusan sebelumnya. Aduk sampai berubah warna.
4.    Masukkan kecap manis, garam, merica bubuk, gula pasir. Aduk rata.
5.    Masukkan brokoli. Tambahkan lagi sedikit air kaldu, hingga meresap. Bila suka bisa tambahkan minyak wijen atau saus tiram. Aduk rata. Tunggu hingga brokoli ½ matang (jangan terlalu layu). Angkat sajikan hangat.


Mudah bukan? Tidak perlu ngulek, blender bumbu, atau menunggu rebusan daging yang terlalu lama. Selamat mencoba ^^


*) repost my article from: mommee.org

No comments:

Post a Comment